Jumat, 14 September 2018

Pengertian Web Hosting

Web hosting merupakan gabungan dari 2 (dua) kata yaitu web dan hosting. Pengertian Web adalah nama umum untuk World Wide Web (WWW) yaitu bagian dari Internet yang terdiri dari halaman-halaman yang dapat diakses oleh browser Web.

Pengertian hosting secara umum adalah layanan tempat penyimpanan dan sumber daya komputasi. Sebagai layanan yang sangat penting, hosting telah memfasilitasi pengembangan dan pertumbuhan Internet.

web hosting Hostinger
Banyak orang menganggap bahwa Web sama dengan Internet, namun sebenarnya tidaklah sama meskipun sebagian besar dari internet merupakan kumpulan web. Istilah Internet sebenarnya merujuk pada jaringan global.

Web hanyalah salah satu cara berbagi informasi melalui Internet, termasuk email, pesan instan dan File Transfer Protocol (FTP) yang menggunakan format bahasa yang disebut Hypertext Markup Language (HTML).

Hosting umumnya disediakan oleh penyedia layanan hosting yang membangun infrastruktur komputasi backend khusus untuk individu atau organisasi dalam mengakomodasi dan pemeliharaan situs web dan layanan terkait. Meskipun hosting tidak perlu berbasis IP, sebagian besar instance adalah layanan berbasis web yang memungkinkan layanan web dapat diakses secara global dari Internet.

Berdasarkan pengertian masing-masing kata di atas, dapat disimpulkan bahwa pengertian web hosting adalah organisasi atau perusahaan yang menyediakan jasa layanan server untuk menyimpan data secara online maupun untuk mempublikasikan situs web di Internet. Web hosting juga dapat menyediakan ruang pusat data dan koneksi Internet untuk server yang dimiliki oleh orang lain. Di Prancis dan negara-negara Amerika Latin, web hosting disebut juga sebagai colocation atau housing.




Pengertian web hosting 

0 komentar

Posting Komentar

Blogger nggak suka spammer...