Kamis, 10 September 2020

4 Hal Membuat Dunia Segan Dengan Kekuatan Militer Indonesia

Setiap negara di dunia tentulah memiliki pasukan militer masing-masing. Kekuatan sebuah negara biasanya juga dinilai dari kekuatan dan kemampuan pasukan militer yang dimilikinya. Seperti yang harus Anda ketahui jika kekuatan pasukan militer di seluruh dunia berbeda-beda antara satu dan lainnya.


Kekuatan Militer Indonesia


Indonesia menjadi salah satu negara yang diklaim memiliki pasukan militer terkuat di Asia bahkan di dunia. Hal inilah yang menyebabkan banyak negara-negara di dunia segan dengan TNI. 

Lalu, apa saja hal lainnya yang membuat negara lain ketar-ketir dengan pasukan TNI kita? Berikut ulasan mengenai 4 hal yang membuat dunia segan dengan kekuatan militer Indonesia.

1. Sejarah TNI membuat negara lain gentar

Cerita mengenai betapa Indonesia berjuang keras dalam melawan musuh tentunya sudah terdengar di mana-mana. Yang membuat dunia kagum ialah saat pasukan-pasukan kita berhasil menyingkirkan musuh hanya dengan menggunakan senjata seadanya baik itu tradisional maupun rampasan.

2. Kekhawatiran pihak lain akan bergabungnya Uni Soviet

Bukan rahasia lagi jika kehebatan TNI di zaman kemerdekaan membuat pihak sekutu sangat ketakutan. Menurut Belanda jika peperangan di Indonesia tetap dilanjutkan, bukan tidak mungkin TNI yang sudah sangat kuat ini akan dibantu oleh Uni Soviet yang pada saat itu mencari rekan setelah berhasil memenangkan perang dunia kedua.

3. Berhasil membereskan pemberontakan dalam negeri

Selain tekadnya merebut kemerdekaan tanah air dari musuh, tentunya Tentara Nasional Indonesia sangat tidak menyukai adanya penghianat yang datang dari negerinya sendiri. Kita semua tentunya sudah tahu tentang munculnya pemberontakan daerah seperti Permesta, RMS, APRA, ataupun DI/TII. Kelompok-kelompok tersebut tentunya bukan kelompok yang mudah dihancurkan, tetapi dengan taktik dari prajurit nasional gerakan pemisah tersebut berhasil dilibas.

4. Setiap kesatuannya siap berperang demi Indonesia

Tentara Nasional Indonesia dikenal sebagai salah satu organisasi yang memiliki beberapa kesatuan siap untuk bertempur. Walaupun jumlahnya masih di bawah Amerika dan Cina akan tetapi mereka sudah disiapkan untuk maju menyerbu sasaran. Kesatuan yang ada di dalam tentara kita diantaranya adalah Kopassus, Kopaska, Kopaskhas, Kostrad, dan lainnya.


Hal Membuat Dunia Segan Dengan Kekuatan Militer Indonesia

0 komentar

Posting Komentar

Blogger nggak suka spammer...