Terdapat beberapa gangguan yang sering terjadi pada AC, salah satunya ialah munculnya bunga es yang terdapat di dalam AC. Munculnya bunga es ini pasti akan terasa sangat menjengkelkan, karena selain bisa membuat AC kehilangan kekuatannya untuk mendinginkan ruangan, bunga es tersebut juga dapat mengakibatkan ruang menjadi becek jika bunga es tersebut mencair. Jika sudah seperti itu, ada baiknya Anda melakukan hal-hal berikut untuk mengatasinya.
Mengatasi AC Mengeluarkan Bunga ES
1. Membersihkan evaporator yang kemasukan oli
Cara mengatasi bunga es pada AC yang pertama ialah dengan cara membersihkan evaporator. Hal ini bisa Anda lakukan apabila memang munculnya bunga es tersebut diakibatkan oleh kondisi evaporator yang kotor. Sementara salah satu ciri yang tampak jika evaporator ini kotor ialah munculnya bunga es.
2. Mengganti pipa kapiler dan membersihkan sistem refrigerant
Cara yang selanjutnya untuk mengatasi bunga es pada AC ialah dengan mengganti pipa kapiler serta membersihkan sistem refrigerant. Pipa kapiler yang tersumbat tidak akan mampu mengalirkan refrigerant secara baik sehingga pada akhirnya jumlah refrigerant yang masuk dalam evaporator menjadi sedikit. Inilah yang kemudian bisa menyebabkan munculnya bunga es.
3. Memperbaiki blower
Cara ketiga ialah dengan memperbaiki blower. Apabila Anda mendapati semua permukaan evaporator telah tertutup oleh bunga es, maka Anda patut curiga jika blower tengah mengalami kerusakan sehingga sirkulasi udara di sekitar evaporator tidak bisa berlangsung secara baik.
4. Membersihkan filter udara dan evaporator
Ada kemungkinan juga jika bunga es diakibatkan oleh evaporator dan filter udara AC yang tidak bersih. Jika kondisinya seperti itu maka wajar saja bila bunga es muncul karena sirip evaporator yang mempunyai tugas untuk mengalirkan udara tidak bisa menjalankan tugas tersebut dengan baik. Akibatnya, bunga es-lah yang akan muncul.
Itulah beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk menangani bunga es yang muncul pada AC dengan melihat penyebabnya. Lebih lanjut lagi, jika Anda menghadapi masalah dengan AC Anda meskipun telah melakukan beberapa cara di atas maka ada baiknya untuk melakukan perbaikan atau service AC di tempat yang terpercaya.
Mengatasi AC Mengeluarkan Bunga ES
0 komentar
Posting Komentar
Blogger nggak suka spammer...